Pesan Kamtibmas Disampaikan Personil Polsubsektor Pelalawan di Tempat Berkumpulnya Warga

PELALAWAN, LIPUTARIAU1,CIM – Dalam memelihara keamanan dan ketertiban di desa binaan tetap aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas laksanakan sambang ke tempat berkumpulnya warga guna menyampaikan pesan – pesan kamtibmas. Minggu, (02/02/2025).

Sambil berbincang dan bercengkrama dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Bt. Nilo Kecil Polsubsektor Pelalawan jajaran Polres Pelalawan Bripka Rusdi, menyampaikan himbauan Kamtibmas guna memastikan situasi di wilayah binaan terdapat dalam keadaan aman dan kondusif.

Dalam kegiatan sambang tersebut Bhabinkamtibmas mengajak masyarakat untuk menjaga kerukunan antar umat beragama, mari kita saling menghormati antar sesama walaupun berbeda keyakinan, dan berpartisipasi dalam menjaga keamanan terutama lingkungan tempat tinggal.

Kapolsubsektor Pelalawan Iptu Legito menjelaskan bahwa kegiatan Sambang warga yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas tersebut dalam rangka meningkatkan kerja sama Polri dengan Masyarakat.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menjaga harkamtimas yang kondusif di wilayah hukum Polsubsektor Pelalawan.

Kapolsubsektor Pelalawan Iptu Legito menjelaskan melalui sambang ini diharapkan personel Polri dapat selalu bersinergi dalam pelaksanaan tugas pelayanan keamanan kepada masyarakat.

“Apabila kerja sama antar Polri dengan masyarakat berjalan dengan baik dan lancar maka terciptanya situasi yang aman dan nyaman bagi masyarakat” kata Iptu Legito.***

 

Penulis : T. Chairul Amri.